Polres Pasaman Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Syuhada Bhakti Lubuk Sikaping

    Polres Pasaman Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Syuhada Bhakti Lubuk Sikaping

    Pasaman, - Polres Pasaman, Polda Sumbar menggelar ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Syuhada Bhakti Lubuk Sikaping dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 78.

    Kegiatan ini bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Ziarah dan tabur bunga di TMP Syuhada Bhakti yang dipimpinan Kapolres Pasaman AKBP Yudho Huntoro, diikuti oleh seluruh personel Polres Pasaman, termasuk Polwan, dan ASN Polri.

    Kapolres Pasaman menyampaikan, kegiatan ziarah ini merupakan wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur.

    "Kita harus meneladani semangat juang para pahlawan dalam melaksanakan tugas sehari-hari, " ujarnya.

    "Semoga kegiatan ziarah ini dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air dan semangat juang para pahlawan di kalangan personel Polres Pasaman, " tutupnya mengakhiri.

    pasaman sumbar
    Syafrianto

    Syafrianto

    Artikel Sebelumnya

    Rayakan HKGB Ke-72, Polres Pasaman dan Bhayangkari...

    Artikel Berikutnya

    Polres Pasaman Berikan Bansos ke Purnawirawan...

    Berita terkait